About

Sabtu, 13 Juli 2013

Sejarah Berdiri MTs Darus Sholichin Malang



MTs Darus Sholichin di dirikan pada tanggal 18 Maret 1988 yang diprakarsai oleh Bapak H.A.Fadloli,Bapak A.Shofi Zuhri dan dibantu oleh Jama’ah Qudsi diantaranya Bapak Baehaqi,Bapak Sya’roni dkk yang berdomisili di Kota Malang dan sekitarnya.

Pada tahun berdirinya, MTs Darus Sholichin menempati gedung Madrasah Diniyah Darus Sholichin ( berdiri tahun 1979 ) yang berada di bawah satu yayasan dengan Madrasah Tsanawiyah dan berlokasi di perkampungan Kotalama gang 3 B. Karena usaha keras yayasan, pada tahun 1996 yayasan mendapat alih kelola sebidang tanah dan bangunan SD Tri Tunggal luasnya sekitar +  110 m2 dan tahun 2003 juga dapat alih kelola lagi sebidang tanah dan bangunan SMP Netral yang luasnya + 110 m2 dan berlokasi  sama, sehingga tanah Yayasan Darus Sholichin menjadi + 440 m2.
Pada tahun 2001 dimulailah peletakan batu pertama untuk membangun ruang belajar baru dari dana swadaya masyarakat dan mendapat bantuan imbal swadaya dari pemerintah sehingga Yayasan dapat mewujudkan tiga lokal baru yang ditempati oleh MTs Darus Sholichin pada Tahun Pelajaran 2003/2004. Dengan demikian maka proses belajar mengajar di Madrasah ini lebih lancar karena tersedia lokal yang memadai.

0 komentar:

Posting Komentar